Bangun Ruang - PPPK SDN KUALA TUHA

Update

Agus Saputra, S.Pd.I // Guru Kelas VI

Bangun Ruang

Bangun Ruang: Pengertian dan Jenis



Pengertian Bangun Ruang

Apa yang kamu ketahui mengenai bangun ruang?

Bangun ruang merupakan salah satu objek matematika yang mempelajari mengenai bangun tiga dimensi.

Seperti apakah bangun tiga dimensi tersebut?

Bangun tiga dimensi merupakan bangun yang memiliki volume (isi). Bangun ruang memiliki beraneka ragam bentuk serta banyak diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.


Bangun Ruang dalam Kehidupan Sehari-Hari

Bangun ruang memiliki beberapa penerapan dalam kehidupan sehari-hari.

Beberapa contoh penerapan bangun ruang dapat kita lihat pada benda-benda yang menyerupai bentuk bangun ruang, misalnya:

  • bentuk lemari menyerupai bangun balok
  • bentuk dadu menyerupai bangun kubus
  • bentuk kaleng menyerupai bangun tabung
  • bentuk piramida menyerupai bentuk limas
  • bentuk kelereng menyerupai bentuk bola
  • bentuk terompet menyerupai bantuk kerucut dan sebagainya.


Macam-Macam Bangun Ruang

Bangun ruang memiliki beberapa macam. Berdasarka bentuknya, bangun ruang dibagi menjadi dua, yaitu bangun ruang sisi datar dan bangun ruang sisi lengkung.

Bangun ruang sisi datar meliputi, kubus, balok, prisma, dan limas. Bangun ruang sisi lengkung meliputi, tabung, kerucut, dan bola.

Selanjutnya akan dibahas mengenai bangun ruang sisi datar.


A. Bangun Ruang Sisi Datar

Telah disebutkan pada bagian sebelumnya bahwa bangun ruang sisi datar terdiri dari kubus, balok, prisma, dan limas. Pembahasan mengenai bangun ruang sisi datar akan dijelaskan pada bagian ini.


1. Kubus

Perhatikan gambar di bawah ini.

Bangun ruang di atas adalah kubus. Kubus merupakan bangun ruang sisi datar yang memiliki 6 sisi yang berbentuk persegi.

Bangun kubus memiliki 12 rusuk yang sama panjang. Diagonal ruang kubus ada 4 dan bidang diagonal kubus ada 6.


2. Balok

Perhatikan gambar berikut.



Pada gambar tersebut terdapat balok yang terdiri dari 6 sisi. Bangun balok memiliki 12 rusuk, 4 diagonal ruang, dan 6 bidang diagonal.


3. Prisma

Perhatikan bangun limas berikut.



Bangun prisma merupakan bangun ruang yang memiliki alas dan tutup. Alas dan tutup prisma merupakan dua bangun segibanyak yang kongruen. Balok dan kubus termasuk dalam prisma dengan alas dan tutup berbentuk segiempat.


4. Limas

Perhatikan gambar berikut.



Pada gambar di atas terdapat limas dengan puncak titik T. Limas hanya memiliki alas dengan bentuk segibanyak. Limas segi-n memiliki n + 1 sisi dan 2n rusuk.


B. Bangun Ruang Sisi Lengkung

Beberapa bentuk bangun ruang sisi lengkung yaitu tabung, kerucut, dan bola. Perhatikan penjelasan di bawah ini.


1. Tabung

Perhatikan gambar berikut.



Pada gambar di atas terdapat bangun tabung. Tabung memiliki 3 sisi dengan alas dan tutup berupa lingkaran.


2. Kerucut



Bangun di atas merupakan bangun kerucut dengan alas berupa lingkaran. Kerucut mempunyai dua sisi yaitu sisi alas lingkaran berupa lingkaran dan selimut kerucut.


3. Bola

Perhatikan gambar berikut.


Pada gambar di atas terdapat bangun bola. Bangun bola memiliki 1 sisi. Dalam bangun bola, setiap titik pada permukaan bola memiliki jarak yang sama dengan titik pusat bola yang disebut dengan jari-jari bola.


Pada pertemuan selanjutnya, kita akan membahas jaring-jaring bangun ruang.